Program

Diseminasi demi Inspirasi dan Inovasi

Salah satu aspek penting dan menyenangkan dari perjalanan Arsip Bali 1928 adalah program diseminasi informasi dan penelitian lapangan, saat tim Arsip Bali 1928 khususnya Dr. Edward Herbst, Marlowe Bandem dan narasumber lainnya (bersama maupun secara terpisah) melaksanakan program outreach ‘kunjungan dan penggapaian’ di berbagai kesempatan dan tempat.

Beberapa agenda yang selama ini telah dilakukan secara berkelanjutan adalah diskusi, seminar, presentasi, wawancara, pameran foto, talkshow maupun pemutaran film (terkenal dengan sebutan Sinema Bali 1928) dengan tujuan meluaskan upaya-upaya pemajuan kebudayaan (repatriasi, restorasi dan revitalisasi) sekaligus mempromosikan pemanfaatan koleksi Arsip Bali 1928 bagi kepentingan arsip dan dokumentasi, penelitian dan tentunya penciptaan karya-karya baru di masa kini dan mendatang.

Program Sinema Bali 1928, ketika tim mengunjungi berbagai lokalitas di Bali, khususnya yang mempunyai ikatan dengan koleksi aural dan visual Bali 1928 telah menjadi crowd favorite ‘program unggulan’ yang tak hanya mampu mengungkap kegairahan masyarakat Bali akan kesejarahannya, namun terpenting menjadi ajang yang intim dan personal untuk menggali data dan informasi untuk melengkapi identifikasi tokoh, lokasi, aktivitas (ritual dan pementasan) dan elemen-elemen lain yang tertampilkan dari koleksi aural dan visual Bali 1930-an tersebut.


Di pentas global, Dr. Edward Herbst pun terus meluaskan peran dan kinerja dari kolaborasi internasional ini, terutama mempromosikan repatriasi dan revitalisasi dokumen bersejarah. Simak daftarnya di tautan ini.


Berikut beberapa acara yang telah dilakukan sejak peluncuran Arsip Bali 1928 pada Juli 2015 yang lalu:

Tahun 2015


1.
Tanggal: Minggu, 12 Juli 2015
Tempat: Bentara Budaya Bali
Agenda: Bali 1928: Dialog Budaya & Pertunjukan Seni | Bali 1928: Cultural Dialogue and Art Performances. Ini adalah Acara peluncuran resmi 5 volume CD dan DVD Bali 1928 sekaligus inaugurasi Arsip Bali 1928.
Keynote Speaker: Anthony Seeger
Laporan oleh Marlowe Bandem (Arsip Bali 1928)
Diskusi Panel: Dr. Edward Herbst, Prof. Dr. I Made Bandem dan Putu Fajar Arcana
Moderator: Wayan Juniarta
Tuan Rumah: Warih Wisatsana (Bentara Budaya Bali)

2.
Tanggal: Sabtu-Minggu, 26 – 27 September 2015
Tempat: Bentara Budaya Bali
Agenda: Sinema Bentara “Indonesia Kita: Kamoro, Bali 1928 hingga Sumba”. Arsip Bali 1928 memutar cuplikan film-film Colin McPhee, Miguel Covarrubias and Rolf de Maré selama 70 menit setiap malamnya, diikuti oleh sesi diskusi.
Presentasi: Marlowe Bandem
Diskusi Panel: Marlowe Bandem dan Prof. Dr. I Made Bandem
Moderator: Vanesa (Bentara Budaya Bali)
Tuan Rumah: Warih Wisatsana (Bentara Budaya Bali)

3.
Tanggal: Minggu, 31 Oktober 2015
Tempat: Betel Nut, Ubud
Agenda: Sinema Bali 1928 (1.5 jam) terkait Ubud Writers & Readers Festival 2015 (28 Oktober – 1 November 2015)
Presentasi oleh Marlowe Bandem
Tuan Rumah: Ubud Writers & Readers Festival dan Betel Nut

Tahun 2016


4.
Tanggal: Kamis, 25 February 2016
Tempat: Rumah Sanur Creative Hub
Agenda: Kumpul Coworking Space 20×20 Gathering – Pecha Kucha 20×20 tentang Arsip Bali 1928 oleh Marlowe Bandem


5.
Tanggal: Jumat-Minggu, 18-27 Maret 2016
Tempat: Rio Helmi Photo Gallery & Café Ubud
Agenda: Pameran Foto The Bali 1928 Archives: Photographic Images from the Beginnings of Bali’s Modern History
Pembukaan Pameran: Jumat, 18 Maret 2016
Pameran & Sinema Bali 1928: Jumat-Minggu, 18-27 Maret 2016
Sesi Talkshow:
Bali 1928: Retrieving the Past for a Creative Future oleh Dr. Edward Herbst: Sabtu, 19 Maret 2016
The World of Visual Archives oleh Rio Helmi: Minggu, 20 Maret 2016
The Magnitude of Bali oleh Marlowe Bandem: Rabu, 23 Maret 2016


6.
Tanggal: Minggu, 10 April 2016
Tempat: Balerung Peliatan, Ubud, Gianyar
Agenda: Sinema Bali 1928
Presenter: Dr. Edward Herbst
Pementasan: Legong oleh Sanggar Balerung Mandera Srinertya Waditra
Tuan Rumah: Marlowe Bandem dan Anak Agung Oka Dalem (Sanggar Balerung Mandera Srinertya Waditra)


7.
Tanggal: Kamis, 21 April 2016
Tempat: Lantai 2 Gedung Pasca Sarjana Citta Kelangen, Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar
Agenda: Sinema Bali 1928 dan Diskusi Panel
Presenter/Diskusi Panel: Dr. Edward Herbst dan Prof. Dr. I Made Bandem
Moderator: Marlowe Bandem


8.
Tanggal: Jumat, 3 Juni 2016
Tempat: Ruang Ganesha 3 – Gedung Rektorat Undiksa Singara
Agenda: Sinema Bali 1928
Presenter/Diskusi Panel: Dr. Edward Herbst dan Prof. Dr. I Made Bandem
Tuan Rumah: Marlowe Bandem (Arsip Bali 1928) dan Sonia Piscayanti (Undiksha Singaraja)


9.
Tanggal: Selasa, 5 Juli 2016
Tempat: Inna Bali Hotel Denpasar
Agenda: Presentasi dan seminar tentang Pariwisata Bali 1930-an dan Sinema Bali 1928 (30 menit) untuk mahasiswa asing dari Program VISA 2270 Bali International Studio for Art and Culture.
Presentasi: Marlowe Bandem
Penyelenggara: Paul Trinny Trinidad


10.
Tanggal: Jumat, 19 Agustus 2016
Tempat:Voltvet Eatery & Coffee Denpasar
Agenda: Sinema Bali 1928 (50 menit) untuk komunitas musik terkait acara Make Lawar, Not War di mana musisi Bobby Kool (SID) didampingi Tjok Agung dan Kupit (Nosstress) melakukan demonstrasi memasak kuliner khas Bali.
Presentasi: Marlowe Bandem
Penyelenggara: Voltvet Eatery & Coffee

Copyright © 2013-24 Arsip Bali 1928 | Proudly powered by WordPress